Ende – Asisten Setda Bidang Administrasi Kabupaten Ende, Hiparkus Heppi, SE, hari ini, Jumad, (24/03), mewakili Bupati Ende membuka kegiatan Bimbingan Teknis (BIMTEK) Pengelolaan Produksi katalog lokal (e-catalog). Pemerintah Kabupaten Ende di ruang Garuda kantor Bupati Ende.
Dalam sambutan tertulisnya, Bupati menyatakan Bimtek ini sebagai bentuk komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Ende, melalui Bagian Pengadaan Barang dan Jasa memanfaatkan produk lokal pada setiap kegiatan pemerintahan.
Penggunaan produk lokal, menurutnya akan menumbuhkan gairah ekonomi daerah, lewat pengadaan barang dan jasa, seperti penyediaan makan minum, ATK, jasa kebersihan, jasa keamanan dengan melibatkan pelaku UMKM yang bergerak di Kabupaten Ende.
Selanjutnya, kepada seluruh Pimpinan OPD, sebagai peserta Bimtek untuk mengoptimalkan penggunaan produk lokal yang disajikan pada menu E-.catalog penyediaan barang dan jasa.
Hadir sebagai pemateri dari Lembaga Kebijakkan Pengadaan Bagian/Jasa Pemerintah RI (LKPP RI), Bupati kepada peserta menegaskan agar memanfaatkan momen kebijakkan Bimtek secara baik.
(Yyn/KmfND)